Sabtu, 21 Mei 2016

TBBM Ujung Berung Terapkan New Gantry System

Bandung --- PT Pertamina Patra Niaga bersama PT Pertamina (Persero) meresmikan New Gantry System (NGS) Terminal Bandung Group di Ujung Berung, Bandung (3/10).   Peresmian dilakukan oleh Direktur Pemasaran & Niaga PT Pertamina (Persero) Hanung Budya, didampingi  General Manager Marketing Operation Region III PT Pertamina (Persero) Afandi, Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Ferdy Novianto, serta jajaran Pemerintah Kota Bandung.
Keunggulan utama dari implementasi New Gantry System atau NGS di TBBM Bandung Group meliputi penggunaan teknologi modern, dapat melayani untuk multiproduk dan pemberian layanan yang lebih cepat kepada konsumen. Secara tata letak, NGS TBBM Bandung Group, Ujung Berung juga lebih kompak dibandingkan dengan system yang ada sebelumnya yang semula terdiri dari 2 filling line, kini menjadi 1filling line dan dilengkapi dengan implementasi pipa yang dibangun dengan ketinggian 5 meter di atas tanah.
Penggunaan NGS ini termasuk upaya modernisasi fasilitas pendistribusian BBM untuk memberikan layanan yang lebih baik dan cepat. Sebagai perbandingan, gantry system yang sebelumnya hanya mampu melakukan pengisian satu produk sehingga memerlukan 14 pulau pompa untuk melakukan pengisian ke mobil tangki. Sementara gantry system yang baru bersifat multiproduk sehingga cukup dengan 3 pulau pompa.
Proses blending produk untuk penyaluran Biosolar pada gantry baru juga sudah dilakukan secara inline blending sehingga memerlukan waktu yang lebih cepat.  Kecepatan pengisian ke mobil tangki yang sebelumnya 900 liter per menit menjadi 2.200 liter per menit.



NGS juga dilengkapi dengan Vapour Discharge, yaitu sistem untuk mengalihkan buangan uap yang timbul pada saat proses pengisian ke mobil tangki. Perangkat ini juga segera dilengkapi dengan Vapour Recovery Unit, yaitu sistem untuk menapung uap yang timbul selama proses pengisian ke mobil tangki berlangsung, sehingga uap tersebut tidak langsung terbuang ke udara bebas.
Penggunaan NGS dilakukan di TBBM Bandung Group, Ujung Berung mengingat vitalnya peran TBBM ini, yaitu mendistribusikan BBM untuk masyarakat dan konsumen industri di wilayah Kotamadya Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Garut, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, Kabupaten Purwakarta, hingga Kabupaten Cianjur.
Pertamina Patra Niaga sebagai pengelola distribusi BBM optimis dapat memberikan pelayanan yang lebih optimal kepada masyarakat dengan adanya new gantry system.

Source : http://www.pertaminapatraniaga.com

0 komentar: